SEMINAR WASBANG DAN IKRAR ANTI HOAX DAN RADIKALISME PASKIBRA KAB. SUKOHARJO

 


IKRAR ANTI HOAX DAN RADIKALISME PASKIBRA KAB. SUKOHARJO


SUKOHARJO - (28/11/17) Kesatuan Bangsa, Politik dan Perlindungan Masyarakat Kabupaten Sukoharjo terus menggembleng pemahaman dan peningkatan wawasan kebangsaan kepada siswa, di semua tingkatan satuan pendidikan.
Kegiatan ini dihadiri Wakil Bupati H. Purwadi, S.E.,M.M, Kasdim 0726/Sukoharjo Mayor Inf. Nurul Munthahar S.Ag, Iptu Sarman SPd. SH. MH Kepala Sentra Terpadu Polres Sukoharjo, Sekda Kab. Sukoharjo Drs. Agus Santosa, Asinten Pemerintah Sekda Kab. Sukoharjo Ibu Hasni SH, Kakesbangpolinmas Sukoharjo Gunawan S.sos, perwakilan dari IARMI ( Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia) DPK Sukoharjo Dra. Biyarni M.Si CH,CHt, Muspika se Kab. Sukoharjo. Kegiatan dilaksanakan di Pendopo Graha Satya Praja (GSP) Kantor Bupati Sukoharjo, yang diikuti oleh kurang lebih 650 siswa Paskibra tingkat Kecamatan dan Kabupaten Di Sukoharjo, (28/11/2017).
Ketua Penyelenggara Gunawan S.sos Kakesbanglinmas Sukoharjo dalam sambutannya mennyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kebangsaan yang berkebhinekaan serta menumbuhkan rasa nasionalisme yang berwawasan kebangsaan yang mengutamakan kepentingan nasional di atas kepentingan golongan apapun.

Perwakilan IARMI DPK Sukoharjo Dra. Biyarni M.Si CH,CHt dalam penyampaian materintya tentang penguatan karakter berpesan bahwa Indonesia punya kalian, yang mempunyai jiwa ksatria, Indonesia memanggilmu dengan kegiatan Paskibraka. Indonesia punya segalanya kalianlah yang akan mengelolanya nanti. Kalianlah anak Indonesia yang akan meneruskan perjuangan Pahlawan yang telah gugur  mendahului kita. Indonesia menghendaki persatuan Indonesia membutuhkan kalian semua. demikian Motivasi yang disampaikan oleh beliau.













Kantor Pusat : Jl.Duwet No.15 Karangasem  Laweyan, Surakarta
Telp.(0271) 6820 334       
Kantor Sragen : Jl. Senopati, Grand Shakela No. A14, Plumbungan, Karangmalang, Sragen

Telp : (0271) 8821211
SMS/ WA : 
0822 4265 5705 / 0812 2835 0371

Komentar

Postingan Populer